Search This Blog

Resmi Dirilis, Oppo R17 Pro Usung Tiga Kamera Belakang

SINYALMAGZ.com – Oppo R17 Pro akhirnya resmi diperkenalkan setelah sebelumnya versi standar, yakni Oppo R17, yang diumumkan terlebih dahulu beberapa waktu lalu. Datang dengan mengusung embel-embel “Pro” di belakang namanya, tentu Oppo memasang spesifikasi yang lebih garang untuk perangkat barunya ini.

Dari segi konsep, ponsel ini masih mengadopsi bezel tipis yang dipadukan dengan kamera selfie pop-up, sehingga memberi kesan mewah dan canngih.

Namun di samping itu, Oppo R17 Pro juga mengalami perombakan di beberapa sektor. Sebut saja menyematkan pemindai sidik jari di dalam layar (Fingerprint Under Display).

Kemudian Oppo R17 Pro juga mengusung layar Super AMOLED berukuran 6.3 inchi, yang masih diperdetail resolusi Full HD+ (1080 x 2340 pixels), dan masih diperkuat proteksi Cornning Gorilla Glass 6.

Selain itu, Oppo R17 Pro juga dibekali dengan prosesor yang lebih gahar, yaitu Qualcom Snapdragon 710 AIE Octa-Core berkecepatan 2.2 GHz Kryo 360 Gold untuk kinerja optimal. Dan disokong pula oleh memori internal 256 GB yang dapat diperluas memakai slot MicroSD 400 GB.

Sedangkan untuk mengoptimalkan kinerja smartphone, Oppo R17 Pro masih diperkuat dengan RAM sebesar 10 GB.

Beralih ke sektor fotografi, versi tangguh Oppo R17 Pro ini juga masih mengandalkan kemampuan triple rear camera beresolusi 12 MP dengan bukaan lensa f/1.5 – f/2.4 yang otomatis menyesuaikan kondisi ketika mengambil foto.

Sementara untuk kamera kedua memiliki resolusi 20 MP dengan bukaan f/2.6 + Autofocus serta kamera ketiga menggunakan TOF 3D stereo camera untuk mengambil kedalaman objek foto.

Berbagai fitur canggih seperti OIS, dual Pixel PDAF dan LED Flash yang didukung teknologi Artificial Intelligence (AI) dan mampu menghasilkan rekaman video bening beresolusi 2160p 4K juga disematkan untuk bisa menunjang fotografi dengan hasil maksimal.

Dan untuk kamera selfie, Oppo R17 Pro memiliki resolusi 20 MP + AI Teknologi.

Semnatara untuk kebutuhan tenaga daya, Oppo R17 Pro mengkosumsi dua baterai di dalam perangkat dengan masing-masing kapasitas 1.850 mAh. Secara total, baterai yang berkerja berkapasitas 3,750 mAh.

Dengan menggunakan dua baterai terpisah ini, memungkinkan pengguna mengisi daya hingga 40% dalam waktu 10 menit dengan menggunakan teknologi Super VOOC besutan Oppo.

Halaman selanjutnya:

The post Resmi Dirilis, Oppo R17 Pro Usung Tiga Kamera Belakang appeared first on Sinyal Magazine.

Let's block ads! (Why?)

Baca lengkap https://kumparan.com/sinyaliti/resmi-dirilis-oppo-r17-pro-usung-tiga-kamera-belakang-1535285076914637399

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Resmi Dirilis, Oppo R17 Pro Usung Tiga Kamera Belakang"

Post a Comment

Powered by Blogger.