Search This Blog

Jangan Tunggu Mogok! Ini Waktu yang Ideal untuk Ganti Aki Mobil - detikOto

Jakarta -

Salah satu komponen vital pada mobil adalah aki atau baterai. Lantas kapan waktu yang tepat dan apa tanda-tanda bahwa aki mobil kita harus diganti?

Menurut berbagai sumber, banyak kondisi yang dapat mempengaruhi usia atau daya tahan aki mobil. Salah satu yang paling signifikan adalah dari intensitas penggunaan mobil.

Selain itu, menurut Auto2000, pengaruh cuaca dan lokasi penyimpanan mobil juga dapat berperan dalam masa pakai aki. Bahkan pola perawatan kita terhadap mobil juga punya andil.

"Namun hal ini bisa berbeda antara satu mobil dengan mobil lainnya, Mesin yang berjalan di bawah kap mesin sudah menghasilkan panas tingkat tinggi. Ditambah mobil yang dipakai dalam kondisi cuaca panas terik, semakin tinggi ujian aki tersebut," tulis Auto2000.

Lalu berapa lama aki dapat bekerja optimal di mobil? Menurut Auto2000, aki mobil mampu bertahan antara 2 hingga 5 tahun. Namun ada beberapa cara yang dapat pemilik mobil lakukan untuk memperpanjang usia pakainya.

Tips Agar Aki Mobil Awet

Cara paling mudah agar aki mobil awet adalah dengan rajin memanaskan mobil. Menurut Auto2000, meski mobil tak digunakan, sebaiknya secara berkala pemilik mobil dapat menyalakannya dan memanaskan beberapa saat.

"Minimal dua hari sekali Anda perlu memanaskan mesinnya. Hal ini supaya komponen aki tetap berfungsi normal (untuk) menghindari masalah aki yang tidak bisa menyala kembali," tulis Auto2000.

Selain harus rajin memanaskan mobil, pastikan juga kondisi aki selalu terikat dengan baik dengan klemnya. Hal ini agar mobil aman dari korsleting. Cek juga kondisinya secara berkala, khususnya bagian yang berpotensi korosi.

Tips terakhir adalah dengan membangun kebiasaan untuk selalu memastikan seluruh perangkat elektronik hingga aksesoris mobil sudah mati sebelum kita meninggalkan mobil dalam waktu lama.

"Anda juga tak boleh lupa mematikan lampu-lampu sebelum meninggalkan mobil. Menyalakan lampu depan dan lampu pintu mobil secara tidak sengaja dapat menyebabkan aki mobil kehilangan daya secara cepat," ujar Auto2000.

Simak Video "Buat Cuma Keren, Sunroof Mobil Ternyata Punya Banyak Fitur!"
[Gambas:Video 20detik]
(mhg/rgr)

Adblock test (Why?)

Baca lengkap https://news.google.com/rss/articles/CBMidGh0dHBzOi8vb3RvLmRldGlrLmNvbS90aXBzLWFuZC10cmlja3MtbW9iaWwvZC02NzQzNTIyL2phbmdhbi10dW5nZ3UtbW9nb2staW5pLXdha3R1LXlhbmctaWRlYWwtdW50dWstZ2FudGktYWtpLW1vYmls0gF4aHR0cHM6Ly9vdG8uZGV0aWsuY29tL3RpcHMtYW5kLXRyaWNrcy1tb2JpbC9kLTY3NDM1MjIvamFuZ2FuLXR1bmdndS1tb2dvay1pbmktd2FrdHUteWFuZy1pZGVhbC11bnR1ay1nYW50aS1ha2ktbW9iaWwvYW1w?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jangan Tunggu Mogok! Ini Waktu yang Ideal untuk Ganti Aki Mobil - detikOto"

Post a Comment

Powered by Blogger.