Search This Blog

Resmi Masuk Indonesia, Ini Kelebihan dan Harga Samsung Galaxy A8 dan Galaxy A8 Plus

SRIPOKU.COM-- Setelah diperkenalkan pertama kali pada akhir tahun lalu, duo Samsung Galaxy A8 (2018) dan Galaxy A8+ (2018) akhirnya dirilis di Indonesia pada hari ini, Rabu (17/1/2018).

Keduanya ini merupakan smartphone pertama Samsung yang memiliki kamera selfie ganda.

Kamera ganda Galaxy A8 dan Galaxy A8 Plus memadankan sensor berkualitas 16 megapiksel dan 8 megapiksel dengan bukaan F1.9.

Baca: Buat Pengakuan Mengejutkan, Roro Fitria Gunakan Narkoba Bersama Sejumlah Artis, Siapa Sajakah?

s

"Dual front camera ini memudahkan pengguna, misalnya ingin memilih wide-selfie atau portrait yang menekankan pada efek bokeh," kata Head of Product Management, IT, dan Mobility Business Samsung, Denny Galant, di atas panggung peluncuran, Ciputra Artpreneur, Jakarta.

Tak cuma itu, kamera selfie Galaxy A8 (2018) dan Galaxy A8+(2018) juga dilengkapi teknologi Tetra-cell yang bisa diandalkan untuk membidik objek pada kondisi minim cahaya.

s

Pada cahaya normal, foto yang dihasilkan bisa lebih detil dan tajam.

Fitur premium "Live Focus" andalan Samsung pun disematkan pada duo Galaxy A teranyar.

Fitur itu memberikan fleksibilitas kepada pengguna untuk menentukan seberapa bokeh latar foto dibandingkan objek yang difokuskan.

Asisten pintar Bixby menjadi pelengkap fungsi. Pengguna bisa menerjemahkan teks dalam bahasa apa saja ketika bepergian dengan menggunakan kamera.

s

Let's block ads! (Why?)

Baca lengkap http://palembang.tribunnews.com/2018/02/17/resmi-masuk-indonesia-ini-kelebihan-dan-harga-samsung-galaxy-a8-dan-galaxy-a8-plus

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Resmi Masuk Indonesia, Ini Kelebihan dan Harga Samsung Galaxy A8 dan Galaxy A8 Plus"

Post a Comment

Powered by Blogger.