Search This Blog

Terpopuler: Kemampuan Chipset Snapdragon 8 Gen 3 hingga Bocah 7 Tahun Terbakar - BeritaSatu.com

Jakarta, Beritasatu.com - Kemampuan chipset Snapdragon 8 Gen 3 yang dirilis Qualcomm dengan memanfaatkan teknologi node 4nm menjadi berita terpopuler atau top news Beritasatu.com sepanjang Rabu (25/10/2023). 

Selain itu, terdapat sejumlah berita lainnya yang paling diminati pembaca Beritasatu.com sepanjang hari kemarin. Beberapa di antaranya, Indonesia yang menjadi negara berpenghasilan menengah ke atas, hasil lengkap pertandingan Liga Champions, Lionel Messi yang menghadiah jersei Inter Miami kepada atlet muay thai Rodtang Jitmuangnon, dan bocah tujuh tahun di Kabupaten Deli Serdang yang menderita luka bakar di seluruh tubuhnya akibat terkena api tumpahan lampu teplok atau sempron.

Berikut lima berita terpopuler Beritasatu.com sepanjang Rabu (25/10/2023):

1. Ini Kemampuan Baru Chipset Snapdragon 8 Gen 3

ADVERTISEMENT

Qualcomm baru saja mengumumkan chipset terbarunya, Snapdragon 8 Gen 3, dalam acara Snapdragon Summit di Hawaii. Chipset ini memanfaatkan teknologi node 4nm untuk menghadirkan peningkatan signifikan dalam performa dan efisiensi.

Dilansir dari Gizmochina, Rabu (25/10/2023), dibandingkan dengan pendahulunya, Snapdragon 8 Gen 3 mampu meningkatkan daya pemrosesan hingga 30% sambil mengurangi penggunaan energi sebesar 25%. Salah satu fitur unggulan dari chipset ini adalah neural processing unit (NPU) yang mengalami peningkatan kecepatan hampir 98%, serta memberikan peningkatan kinerja per watt sebesar 40% untuk tugas artificial intelligence (AI) yang berkelanjutan.

Dalam hal fotografi, Qualcomm telah memperbarui image signal processor (ISP) untuk mendukung dolby HDR photo capture, yang secara signifikan meningkatkan kualitas gambar pada perangkat yang mendukung HDR. Gamer juga akan senang dengan dukungan layar 240Hz dan kompatibilitas dengan unreal Engine 5.2, sementara unit pemrosesan grafis (GPU) Adreno baru menghadirkan peningkatan performa sebesar 25% dan hemat energi sebesar 25%, dengan peningkatan dalam teknologi ray tracing sebesar 40%. 

Keunggulan lain dari chipset ini adalah AI engine yang mampu mengelola model bahasa besar untuk respons asisten AI yang instan. Para penggemar musik juga akan senang dengan kemampuan cip ini karena mendukung musik lossless 24-bit 96kHz melalui koneksi Bluetooth.

2. Moeldoko: Indonesia Kini Jadi Negara Berpenghasilan Menengah ke Atas

Kepala Staf Kepresidenan (KSP), Jenderal (Purn) Moeldoko menyampaikan, saat ini Indonesia sudah masuk dalam kategori negara berpenghasilan menengah ke atas atau upper middle income. Hal itu ditandai dengan pendapatan per kapita Indonesia yang telah melesat menjadi US$ 4.580 pada Juli 2022. Angka ini telah melewati batas yakni US$ 4.466 yang ditetapkan oleh Bank Dunia untuk kategori negara upper middle income.

"Posisi Indonesia di upper middle country pada 1 Juli 2023, gross national income (GNI) kita mencapai US$ 4.580 di tahun 2022," ujar dia.

Berdasarkan data Bank Dunia, GNI per kapita atau pendapatan per kapita Indonesia naik sebesar 9,83 persen, menjadi US$ 4.580 di 2022 dari sebelum US$ 4.170 pada 2021 .

"Itu melewati ambang batas yang ditetapkan Bank Dunia dan ini sebuah peningkatan," ujar Moeldoko.

Dilanjutkannya, pemerintah saat ini terus bekerja mewujudkan target Indonesia untuk keluar dari jebakan negara berpendapatan menengah (middle income trap) pada 2036.

3. Bayern Munchen Raih Poin Sempurna, Ini Hasil Lengkap Liga Champions Rabu Dini Hari

Bayern Munchen meraih poin sempurna dari tiga pertandingan penyisihan grup A Liga Champions setelah menundukkan tuan rumah Galatasaray, 3-1, di Stadion Rams Park, Istanbul, Rabu (25/10/2023) dini hari WIB.

Adblock test (Why?)

Baca lengkap https://news.google.com/rss/articles/CBMieWh0dHBzOi8vd3d3LmJlcml0YXNhdHUuY29tL290b3Rla25vLzEwNzM5MDkvdGVycG9wdWxlci1rZW1hbXB1YW4tY2hpcHNldC1zbmFwZHJhZ29uLTgtZ2VuLTMtaGluZ2dhLWJvY2FoLTctdGFodW4tdGVyYmFrYXLSAX1odHRwczovL3d3dy5iZXJpdGFzYXR1LmNvbS9vdG90ZWtuby8xMDczOTA5L3RlcnBvcHVsZXIta2VtYW1wdWFuLWNoaXBzZXQtc25hcGRyYWdvbi04LWdlbi0zLWhpbmdnYS1ib2NhaC03LXRhaHVuLXRlcmJha2FyL2FtcA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler: Kemampuan Chipset Snapdragon 8 Gen 3 hingga Bocah 7 Tahun Terbakar - BeritaSatu.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.