Search This Blog

Tren Menikah Virtual, Biaya Lebih Irit tapi Angpao Tetap Gede - SINDOnews.com

loading...

Sejak Juli 2020, startup Viding sudah membantu 300-an pasangan, 650 ribuan undangan tamu virtual, dan Rp1,2 miliar angpao. Foto: dok Viding

JAKARTA - Pernikahan secara online atau virtual menjadi tren baru sejak 2020 akibat pandemi . Perubahan ini menjadi tren, karena selain menjadi solusi paling masuk akal juga memberi dampak positif bagi pasangan muda.

Pendiri dan CEO Viding Alkiadi Joyo Diharjo mengatakan, pernikahan daring sangat relevan bagi pasangan muda karena memberikan banyak sekali keuntungan.

BACA JUGA: Berusia 5 Tahun, Startup Aruna Harumkan Indonesia di SXSW Conference di Texas

”Mereka (pasangan muda) memiliki keinginan untuk menikah dengan biaya terjangkau, tapi tetap memberi rasa nyaman bagi para tamu,” ungkap Joyo, sapaan akrabnya.

Tren Menikah Virtual, Biaya Lebih Irit tapi Angpao Tetap Gede

Pernikahan daring di tengah situasi sulit seperti saat ini menjadi sektor bisnis yang bisa menjadi fokus untuk bertumbuh sebagai bisnis rintisan.

Selain lebih hemat karena tidak perlu menyewa gedung mahal dan membayar katering untuk ratusan tamu undangan, keintiman prosesi pernikahan virtual secara hybrid tetap terjaga.

”Keuntungan lainnya, tamu-tamu yang terpisah jarak pun akan tetap hadir mengikuti prosesi sakral pernikahan, dengan journey seperti menghadiri prosesi secara real-time,” ujar Joyo. Lewat fitur seperti E-angpao , pasangan juga tetap bisa mendapatkan angpao yang dikirimkan secara virtual.

Karena itu, Joyo menyebut bahwa kedepannya tren virtual wedding ini akan terus berlanjut dan menjadi normal baru bagi pasangan muda.

Let's block ads! (Why?)

Baca lengkap https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMic2h0dHBzOi8vdGVrbm8uc2luZG9uZXdzLmNvbS9yZWFkLzM3OTU3MC8yMDcvdHJlbi1tZW5pa2FoLXZpcnR1YWwtYmlheWEtbGViaWgtaXJpdC10YXBpLWFuZ3Bhby10ZXRhcC1nZWRlLTE2MTY5ODM0MDPSAXdodHRwczovL3Rla25vLnNpbmRvbmV3cy5jb20vbmV3c3JlYWQvMzc5NTcwLzIwNy90cmVuLW1lbmlrYWgtdmlydHVhbC1iaWF5YS1sZWJpaC1pcml0LXRhcGktYW5ncGFvLXRldGFwLWdlZGUtMTYxNjk4MzQwMw?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tren Menikah Virtual, Biaya Lebih Irit tapi Angpao Tetap Gede - SINDOnews.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.