Search This Blog

Perbandingan Harga iPhone 12 di Indonesia, Resmi 11 Desember - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Distributor resmi Apple di Indonesia, iBox dan Digimap resmi membuka keran penjualan iPhone 12 pada 11 Desember. Di tanggal tersebut, kedua distributor resmi akan membuka pemesanan awal (pre-order) seri iPhone 12.

Tak hanya di distributor resmi, sesungguhnya produk seri iPhone 12 Pro telah bertebaran di platform e-commerce sejak . Akan tetapi, patut diingat risiko nomor IMEI iPhone 12 yang belum tentu terdaftar di basis data Kementerian Perindustrian.

Apabila nomor IMEI tidak terdaftar di basis data Kemenperin, maka iPhone 12 tak akan bisa menerima sinyal jaringan telekomunikasi di Indonesia.


Jika Anda mencari di mesin pencarian Google, produk iPhone 12 bisa ditemukan di situs e-commerce Tokopedia, Lazada, Blibli, hingga OLX.

Dari jalur distributor resmi, pre-order iPhone 12 mini, iPhone 12, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max akan dimulai pada Jumat (11/12) pukul 00.01 WIB di situs resmi Digimap dan iBox.

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com di kedua situs iBox dan Digimap, katalog iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max telah muncul. Akan tetapi, katalog iPhone 12 reguler dan iPhone 12 mini belum terlihat.

Di situs Digimap dan iBox, iPhone 12 akan dijual dengan harga mulai dari Rp15 juta hingga Rp18 juta, sementara iPhone 12 mini dijual dengan harga Rp13 juta hingga Rp16 juta.

Untuk varian iPhone 12 Pro dibanderol dengan harga mulai dari Rp18,5 juta hingga Rp15 juta, sedangkan varian teratas iPhone 12 Pro Max dijual mulai dari Rp20,5 juta hingga Rp27 juta.

Uniknya, harga di e-commerce justru lebih mahal dibandingkan di distributor resmi. iPhone 12 dibanderol mulai dari Rp17,5 juta hingga Rp21 juta, sementara iPhone 12 mini mulai dari Rp16 juta hingga Rp21,8juta.

Di e-commerce, iPhone 12 Pro dijual dengan harga Rp25 juta hingga Rp31 juta, sedangkan iPhone 12 Pro Max dijual dengan harga Rp26,5 juta hingga Rp34 juta.

Perbandingan harga iPhone di Indonesia

Harga iPhone 12 di iBox dan Digimap
iPhone 12 (64 GB) : Rp 14.999.000
iPhone 12 (128 GB) : Rp 16.499.000
iPhone 12 (256 GB) : Rp 17.999.000

Harga iPhone 12 di e-commerce
iPhone 12 (64 GB) : Rp 17.499.000
iPhone 12 (128 GB) : Rp 18.999.000
iPhone 12 (256 GB) : Rp 20.999.000

Harga iPhone 12 mini di iBox dan Digimap
iPhone 12 mini (64 GB) = Rp 12.999.000
iPhone 12 mini (128 GB) = Rp 14.499.000
iPhone 12 mini (256 GB) = Rp 15.999.000

Harga iPhone 12 mini di e-commerce
iPhone 12 mini (64 GB) = Rp 15.999.000
iPhone 12 mini (128 GB) = Rp 16.499.000
iPhone 12 mini (256 GB) = Rp 21.799.000

Harga iPhone 12 Pro di iBox dan Digimap
iPhone 12 Pro (128 GB) = Rp 18.499.000
iPhone 12 Pro (256 GB) = Rp 20.999.000
iPhone 12 Pro (512 GB) = Rp 24.999.000

Harga iPhone 12 Pro di e-commerce
iPhone 12 Pro (128 GB) = Rp 24.499.000
iPhone 12 Pro (256 GB) = Rp 26.999.000
iPhone 12 Pro (512 GB) = Rp 30.999.000

Harga iPhone 12 Pro Max di iBox dan Digimap
iPhone 12 Pro Max (128 GB) = Rp 20.499.000
iPhone 12 Pro Max (256 GB) = Rp 22.999.000
iPhone 12 Pro Max (512 GB) = Rp 26.999.000

Harga iPhone 12 Pro di e-commerce
iPhone 12 Pro Max (128 GB) = Rp 26.499.000
iPhone 12 Pro Max (256 GB) = Rp 28.499.000
iPhone 12 Pro Max (512 GB) = Rp 33.999.000

(jnp/eks)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)

Baca lengkap https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMifGh0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vdGVrbm9sb2dpLzIwMjAxMjA0MTAzODIxLTE4NS01Nzc5MDAvcGVyYmFuZGluZ2FuLWhhcmdhLWlwaG9uZS0xMi1kaS1pbmRvbmVzaWEtcmVzbWktMTEtZGVzZW1iZXLSAQA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perbandingan Harga iPhone 12 di Indonesia, Resmi 11 Desember - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.